Home Politik & Pemerintah Egianus Kogoya Bantah Minta Uang Tebusan Untuk Bebaskan Pilot Philips Marthens

Egianus Kogoya Bantah Minta Uang Tebusan Untuk Bebaskan Pilot Philips Marthens

46
0
Komandam Kodap III, Egianus Kogoya terlihat berbincang dengan salah seorang anggotanya (Foto: Ist).

NABIRE | Tersebarnya isu terkait Komandan Daerah Pertahanan (KODAP III) Ndugama Drakma Egianus Kogoya meminta uang senilai 5 milyar untuk tebusan Pembebasan Pilot Philips Marthenz pada beberapa saat lalu.

Menanggapi pernyataan tersebut, Egianus membantah dirinya tidak pernah meminta uang tebusan sebanyak itu.

Semua media itu tipu-tipu. Saya tidak pernah meminta uang, saya minta Papua Merdeka. Setelah Papua Merdeka, saya akan lepaskan Pilot yang kami sandra,”Kata Egianus via Video rekamanya bersdurasi 02 menit di Markasnya pada, Jumat (07/07/23).

Selain itu, Egianus menyatakan, dirinya tidak pernah bertemu bahkan bangun komunikasi dengan otoritas TNI, baik secara tatap muka maupun melalui via telepon seluler.

“Sekali lagi saya katakan kepada masyarakat seluruh dunia dan Indonesia, bahwa saya tidak pernah tergiur dengan tawaran ini dan itu. Saya hanya inginkan Papua harus segerah merdeka. Tutup egianus. (Red)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here